Palangka Raya: 29 Desember 2021 Melalui laman Sistem Akreditasi Online (SAPTO) Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) Program Studi Teknik Sipil Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (UMPR) Memperoleh status perpanjangan akreditasi sampai tahun 2027. Adapun peringkat akreditasi yang diraih yakni terakreditasi “B”. Hasil ini menjadikan program studi Teknik Sipil UMPR menjadi Program studi yang konsisten meraih status akreditasi “B” sejak tahun 2017. Raihan akreditasi ini diperoleh melalui laman BAN-PT dengan nomor SK 13783/SK/BAN-PT/Ak-PPJ/S/XII/2021.
Namanya juga akreditasi, pasti berhubungan langsung dengan proses dan penilaian kualitas pendidikan. Di dalam suatu perguruan tinggi yang memiliki akreditasi jelas dan bagus, pasti bisa ditentukan bahwa perguruan tinggi atau program studi tersebut memiliki kualitas pendidikan yang tidak bisa diragukan lagi. Kualitas pendidikan yang sudah diterapkan di dalam perguruan tinggi tersebut, pasti sudah dijamin mutu dan kualitasnya oleh pemerintah.
Melalui hasil akreditasi ini diharapkan menambah kepercayaan masyarakat khususnya masyarakat Kalimantan tengah terhadap Universitas Muhammadiyah Palangkaraya khususnyta Program Studi Teknik Sipil dalam memnyelenggarakan pendidikan dengan standar yang baik.
Lampiran: