Mahasiswa Universitas Negeri Palangkaraya Lakukan Kunjungan ke LPM UMPR dalam Rangka Project Based Learning

Kunjungan Mahasiswa Universitas Negeri Palangkaraya ke LPM UMPR

Palangka Raya –

Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) Universitas Muhammadiyah Palangkaraya (UMPR) menerima kunjungan akademik dari tiga mahasiswa Universitas Negeri Palangkaraya (UPR) Rijal Supratman Siregar, Valentina Indria Febriani, dan Salsa Sirenia Br Milala pada Jumat (14/03/2025). Kunjungan ini merupakan bagian dari implementasi metode pembelajaran Project Based Learning dalam mata kuliah Internal Audit yang diampu oleh Dr. Fitria Hustarina, S.E., M.Si., Ak., CA dari Program Studi S1 Akuntansi UPR.

Dalam kunjungan tersebut, mereka disambut oleh tim LPM UMPR dan diberikan kesempatan untuk melakukan wawancara terkait proses Audit Mutu Internal (AMI) yang diterapkan di lingkungan Universitas Muhammadiyah Palangkaraya. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman langsung mengenai praktik audit mutu internal sebagai bentuk menjalankan budaya mutu di UMPR.

Kepala LPM UMPR, Dibyo W. Guntoro, menjelaskan secara rinci mengenai pelaksanaan AMI, mulai dari perencanaan, pelaksanaan audit, hingga tindak lanjut hasil audit yang dilakukan oleh tim auditor. Beliau juga menegaskan bahwa audit mutu internal merupakan proses penting dalam meningkatkan mutu baik ditingkat universitas maupun progam studi.

Kepala LPM UMPR, Dibyo W. Guntoro M. Pd., menjelaskan pelaksanaan AMI di UMPR

 

“Kami sangat mengapresiasi kunjungan ini sebagai bagian dari pembelajaran berbasis proyek. Melalui kegiatan ini, mahasiswa dapat memahami bagaimana proses audit mutu dijalankan secara langsung di institusi pendidikan tinggi,” ujar Dibyo W. Guntoro.

Mahasiswa yang mengikuti kegiatan ini mengaku mendapatkan wawasan baru mengenai implementasi AMI di perguruan tinggi. Mereka juga menyampaikan bahwa wawancara dengan LPM UMPR memberikan pemahaman lebih mendalam dibandingkan hanya mempelajari teori di dalam kelas.

Dengan adanya kunjungan akademik seperti ini, diharapkan dapat memperkuat kolaborasi antara universitas serta meningkatkan pemahaman mahasiswa dalam menerapkan konsep audit mutu di dunia nyata. Ke depannya, LPM UMPR terus membuka peluang bagi institusi lain yang ingin melakukan studi banding terkait sistem penjaminan mutu pendidikan tinggi.

Chat Admin